Kaum Progresivisme Akhirnya ‘Sadar’ Mengenai Kebijakan Satu-Anak di Tiongkok — yang Kini Sudah Berakhir

Oleh Steven  Mosher

Film dokumenter mengenai draconian kebijakan satu-anak di Tiongkok  baru saja dirilis. Film itu telah disambut dengan keriuhan yang dahsyat oleh kaum Kiri. 

Bahkan, film dokumenter tersebut memenangkan GrandJury Prize di Festival Film Sundance tahun ini. Dan, terima kasih untuk Amazon Studios, yang menyelenggarakan pertunjukan perdana di teater pilihan pada tanggal 9 Agustus.


Disebut “Satu-Anak Bangsa,” film dokumenter tersebut merinci penderitaan yang dipikul wanita dan gadis Tiongkok selama 35 tahun. Mereka selama ini  bertahan di bawah kebijakan satu-anak, yang berakhir pada tahun 2015.

Kisah itu sangat akrab bagi saya karena berada di Tiongkok pada tahun 1980 saat kebijakan tersebut dimulai.  Saya melihat secara langsung kebrutalan yang dilaksanakan oleh pejabat Komunis Tiongkok. 

Saya melihat para wanita yang terisak-isak dipaksa menjalani aborsi dan sterilisasi. Itu adalah visi Neraka yang tidak mungkin pernah dirinya lupakan. Paling tidak, karena dirinya berada di ruang operasi dengan para wanita tersebut — berdiri tidak jauh dari meja operasi dengan diliputi ketidakpercayaan yang mengejutkan.

Selama bertahun-tahun penulis buku berjudul “Bully of Asia: Why China’s Dream Is the New Threat to World Order” ini memberikan banyak ceramah, menulis belasan artikel untuk publikasi seperti di Wall Street Journal, The Epoch Times, dan Washington Post. Saya menulis buku-buku terlaris, dan telah hadir di televisi nasional — semuanya untuk menyoroti kebijakan kendali-populasi sesat di Tiongkok yang mengerikan. 

Banyak suara lain telah muncul dari waktu ke waktu untuk berbicara atas nama para wanita serta para bayi di Tiongkok. Bersamaan itu, mereka secara kompak bersama-sama menyuarakannya.

Bagi siapa pun yang memberi perhatian, tidak pernah ada keraguan atas apa yang terjadi di Tiongkok. 

Kebijakan tersebut mengizinkan memiliki satu anak untuk warga kota, dan memiliki dua anak untuk rakyat desa. Disertai serangkaian ancaman dan hukuman yang semakin berat yang digunakan untuk menegakkan batas-batas yang ketat ini.

Para pejabat memulai kampanyenya untuk memaksa wanita dan suaminya untuk setuju dilakukan aborsi. Caranya memecat mereka dari pekerjaannya, menghancurkan rumahnya, merampas ternak dan harta benda lainnya, dan memaksakan denda tinggi yang sangat tidak masuk akal. 

Namun, para pejabat Komunis Tiongkok yang mengeluarkan kebijakan kejam dan tidak manusiawi itu, tidak berhenti sampai di situ.

Ibu hamil yang menolak untuk menggugurkan bayinya, segera ditangkap oleh pejabat Keluarga Berencana setempat. Mereka dibawa secara paksa ke tempat aborsi dilakukan di mana bayi dalam kandungan tersebut dibunuh dengan suntikan yang mematikan.

Untuk menangani sejumlah besar wanita yang sudah hamil tujuh, delapan, atau bahkan sembilan bulan, dokter  Komunis Tiongkok menemukan kejahatan baru terhadap kemanusiaan: “Aborsi melalui operasi Caesar.” 

Untuk memenuhi tindakan ini, tubuh wanita dibuka seperti membuka kaleng, sehingga lebih mudah untuk menyingkirkan dan membuang bayi yang mati atau sekarat. Kasus membunuh bayi — di mana bayi “ilegal” dibunuh oleh dokter pemerintah saat lahir — adalah hal biasa.

Banyak kengerian ini — meski tidak semua — diceritakan dalam “Satu-Anak Bangsa.” Walaupun tidak ada yang mengejutkan bagi Mosher, dari film dokumenter itu rupanya mengejutkan banyak kaum progresivisme. 

Bahkan, untuk menilai dari desas desus mengenai film tersebut, banyak kaum Kiri tampaknya benar-benar seperti terperangah oleh kebijakan Komunis Tiongkok yang jahat. Mereka membicarakannya seolah menyadarinya untuk pertama kalinya.

Nick Schager, misalnya, menulis untuk Daily Beast, sangat terkejut dengan apa yang ia pelajari dari menonton film dokumenter tersebut. Ia sulit menahan diri. Ia menyebutkan, Kebijakan pembunuhan-anak yang mengerikan. Ia menulis “pemerintahan teror” yang mengakibatkan “penculikan, aborsi yang  dipaksakan, dan kematian anak yang tak terhitung jumlahnya.”


Para penonton di Sundance Film Festival sama-sama terkejut. Jutaan wanita hamil diculik dari rumahnya dan dipaksa untuk menjalani aborsi? Jutaan anak dibunuh saat lahir, atau dijual ke panti asuhan untuk pada akhirnya dijual kepada orang asing? 

Bagaimana ini telah terjadi? Film dokumenter yang berani dan inovatif, tampaknya film tersebut dipercaya, pantas diakui secara luas. Oleh karenanya, film tersebut mendapat penghargaan.
Saya  menilai kesadaran kaum progresivisme yang terlambat terhadap kengerian kebijakan satu-anak adalah semacam pembenaran bagi pihak yang, berisiko, telah berusaha untuk memaparkan kebijakan tersebut selama beberapa dekade terakhir.

Seperti Monica Show-alter menulis dalam American Thinker:

“Ingat sarjana Stanford bernama Steven Mosher? Kembali ke tahun 1980-an, pria itu telah dicerca di lingkaran ilmiah karena memaparkan kenyataan Tiongkok. Bukannya dipuji karena memperkaya badan pengetahuan ilmiah, ia dilecehkan, difitnah, dituduh memproses kejahatan, dan akhirnya dikeluarkan dari program gelar Ph.D. Karena ia melaporkan kebenaran apa yang sedang terjadi. Ini adalah atas desakan pemerintah Tiongkok, yang menginginkan semua berita kekejaman yang dilakukan oleh Tiongkok disembunyikan — siklus kebohongan-kekerasan tersebut digambarkan oleh Alexander Solzhenitsyn sebagai hal yang sangat diperlukan oleh semua tirani totaliter.  

Monica Show-alter kembali ingat kontroversi itu, saat dirinya sebagai seorang mahasiswa yang mempelajari sejarah Tiongkok, dan profesornya yang memanggil Mosher sebagai “seekor tikus” karena ia membuka rahasia mengenai aborsi yang dipaksakan dan pelanggaran hak asasi manusia di Tiongkok.  Yang mana, mengakibatkan kemarahan pemerintah komunis Tiongkok. Hingga mengakibatkan rezim Komunis Tiongkok membatasi kesempatan untuk mendanai penelitian di Tiongkok.

“Namun satu-satunya hal yang benar-benar Mosher lakukan bersalah adalah tanggung jawab tertinggi seorang sarjana, yang mengatakan yang sebenarnya,” demikian ungkapan Monica. 


Namun demikian kaum Kiri — termasuk sebagian besar kolega fakultas di Stanford — tidak hanya menutup mata terhadap kebenaran itu, beberapa di antaranya bahkan membela Tiongkok. 

Bagaimana mereka sanggup mengabaikan kebrutalan atas kebijakan satu-anak di Tiongkok selama 35 tahun yang panjang? Bagaimana mereka dapat membela apa yang tidak patut dibela?


Jelas, tidak semua orang melakukannya. Organisasi Amerika Serikat yang pro-kehidupan mendengar tangisan para wanita Tiongkok yang meminta bantuan, dan berusaha membantu mereka dengan berbagai cara. 

Pemerintah Amerika Serikat yang pro-kehidupan, dimulai dari Ronald Reagan dan diakhiri oleh Donald Trump, telah memangkas  dana untuk Dana Populasi PBB dan organisasi lainnya karena keterlibatan organisasi tersebut dalam kebijakan Beijing. 

Tetapi kaum Kiri umumnya mengalihkan pandangannya. Mengapa?

Sebagian alasannya adalah saat mengkritik pelanggaran hak asasi manusia yang dilakukan oleh rezim sosialis atau komunis, kaum Kiri adalah selalu terlambat menanggapinya. 

Lama setelah semakin banyak korban, kaum Kiri masih cenderung untuk membiarkan rekan sosialisnya. 

Mereka secara khusus memahami “secara fundamental mengubah” sebuah negara menjadi sebuah surga komunis, adalah pekerjaan kotor, dan “musuh kelas” yang menghalangi kemajuan. Dengan keras kepala menolak untuk “diubah” harus dienyahkan supaya tidak menghalangi — dihilangkan—entah bagaimana caranya.


Bahkan, kaum Kiri umumnya hanya mau mengakui kekejaman hak asasi manusia rezim komunis tertentu.  Hanya setelah rezim tersebut telah runtuh, saat kejahatan itu dibuka supaya seluruh dunia melihatnya. 

Bernie Sanders masih merayakan Uni Soviet hingga tahun 1988, lama setelah kejahatan Uni Soviet adalah legenda dan ketika kejahatan itu menjadi jelas pada keruntuhan Uni Soviet.


Tentu saja, Republik Rakyat Tiongkok masih ada, tetapi kebijakan satu-anak itu sendiri diam-diam ditinggalkan oleh Komunis Tiongkok. Garis Komunis Tiongkok bergeser, yang mungkin menjelaskan, mengapa kaum Kiri akhirnya memutuskan untuk bersuara setelah lama diam.


Kesetaraan yang (Tidak) Bermoral


Tidak ada kaum progresivisme sejati yang bermimpi mengkritik sebuah negara sosialis, tanpa mencampakkan  Amerika Serikat yang bergaya sedikit kuno yang bagus untuk “keseimbangan” — hanya untuk meyakinkan rekan-rekan sayap Kiri bahwa kaum progresivisme belum meninggalkan barikade. 

Inilah sebabnya mengapa artikel Nick Schager di Daily Beast dimulai dengan menghancurkan United Serikat. 

“Satu-Anak Bangsa,” tulisnya, “adalah sangat mengingatkan bahwa Amerika Serikat bukanlah satu-satunya negara tempat hak perempuan untuk mengendalikan tubuhnya yang telah dikepung. “


Anda tahu, Tiongkok mungkin memperlakukan wanita-wanita Tiongkok dengan buruk, tetapi Amerika Serikat sama menyedihkannya.


Apa yang seburuk menangkap ibu hamil untuk kejahatan dirinya menjadi hamil, menyeret ibu hamil ke klinik aborsi, dan menahannya di atas meja operasi saat kandungannya diaborsi dan disteril? 

Nick Schager tidak mengatakan. Tetapi kemudian ia tidak harus mengatakannya. Kebencian rekan-rekannya kaum  Kiri lainnya begitu bersatu terhadap “fasis” Amerika Serikat yang tidak memiliki penjelasan adalah penting.


Salah satu mantan kolega Mosher di Universitas Stanford, mendiang William Skinner, pernah mencoba menjelaskan mengapa perlakuan terhadap wanita Tiongkok tidak lebih buruk dari perlakuan terhadap wanita Amerika Serikat. 

William Skinner menemukan aborsi yang dipaksakan pada ibu hamil trimester ketiga kehamilan adalah menjijikkan. Ia  menyampaikannya kepada Mosher setelah membaca laporannya mengenai Tiongkok. Namun, hal tersebut tidak lebih menjijikkan daripada penolakan pemerintahan Ronald Reagan untuk dana aborsi dana.

Orang-orang akan berpikir bahwa seorang profesor di salah satu universitas paling bergengsi di Amerika Serikat,  akan terlalu pintar untuk membuat kesalahan mendasar dalam logika: Penolakan berprinsip untuk berpartisipasi dalam aksi pembunuhan dengan mendanainya — posisi pemerintahan Ronald Reagan — hampir tidak dapat  disamakan dengan negara yang mengamanatkan pembunuhan massal yang dilakukan oleh Komunis Tiongkok.

Tetapi kemudian orang-orang sudah menetapkan kaum Kiri dapat membuat anda menjadi tuli, bisu, dan buta.

Mengalihkan Kanibalisme?

Keluhan terbesar saya mengenai “Satu-Anak Bangsa” adalah bahwa kebijakan tersebut gagal untuk secara memadai mengatasi — apalagi menghilangkan prasangka  —kebijakan satu-anak demi alasan ekonomi adalah palsu.


Propaganda  Komunis Tiongkok pada saat itu sangat gencar, memperingatkan rakyat Tiongkok bahwa terlalu banyak bayi merupakan ancaman nyata untuk masa depan Tiongkok. 

Tanpa penurunan angka kelahiran yang drastis, Tiongkok akan menderita keruntuhan hingga bencana besar ekonomi, lingkungan hidup, dan sosial masyarakat sehingga bahkan mungkin rakyat akan saling memangsa.

 Seorang wanita tua masih dapat dipercaya meyakinkan para pembuat film dokumenter tersebut, tanpa kebijakan satu- anak, “Tiongkok akan menghadapi kelaparan dan potensi kanibalisme.”


Namun, di bawah kebijakan baru  Komunis Tiongkok, semuanya akan baik-baik saja. 

Penghilangan sejumlah besar anak akan mengarah pada kekayaan dan kebahagiaan bagi mereka yang selamat dari bencana tersebut. Dewa kemakmuran akan tersenyum pada Tiongkok, standar hidup setiap warga Tiongkok akan meningkat dua kali lipat, dan Tiongkok sendiri akan memulihkan kemuliaan nasionalnya.

Saya memaparkan dalam tulisan di The Epochtimes, jadi begitulah, atas perintah otoritas Komunis Tiongkok, Tiongkok memulai “kanibalisme” jenis yang berbeda: Tiongkok mulai melahap anak-anaknya sendiri. Bayi adalah “musuh kelas” baru yang menghalangi kemajuan sosialis.

Seperti semua “musuh rakyat”, anak-anak tersebut harus dihilangkan dengan kejam, bahkan diartikan secara paksa menggugurkan kandungan ibunya atau membunuh mereka saat lahir.


Mengubah negara secara fundamental menjadi surga komunis, seperti yang mosher katakan sebelumnya, adalah pekerjaan kotor.


Selama tiga setengah dekade berikutnya, diperkirakan 400 juta anak, baik yang lahir maupun yang belum lahir, dikorbankan demi kebohongan bahwa kematian mereka adalah diperlukan demi ekonomi Tiongkok berkembang pesat. 

Itu adalah suatu kebohongan karena hal tersebut adalah akses ke pasar, modal, dan teknologi Barat. Dikombinasikan dengan kemampuan kewirausahaan dan etos kerja rakyat Tiongkok yang asli, disertai dengan angka belaka, yang memungkinkan ekonomi Tiongkok tumbuh selama beberapa dekade terakhir.


Yang benar adalah bahwa rakyat — terutama rakyat yang masih muda — adalah bantuan yang sangat diperlukan bagi pengembangan ekonomi negara mana pun untuk jangka panjang. 

Dan, para pemimpin Komunis Tiongkok, dalam menghilangkan 400 juta rakyat yang paling bekerja keras, cerdas, dan berwawasan bisnis di planet ini, adalah benar-benar menghancurkan masa depan Tiongkok. 

Perbuatan itu adalah pengrusakan yang ceroboh terhadap modal manusia, pada skala yang belum pernah terlihat dalam sejarah manusia.


Semuanya itu untuk mengatakan bahwa kebijakan satu-anak tidak hanya menghancurkan hati dan roh ratusan juta wanita Tiongkok, kebijakan tersebut juga telah membuat Tiongkok menjadi lebih miskin.


Dan, seiring angka kelahiran Tiongkok terus turun drastis,  dan tenaga kerjanya terus menyusut, masa depan Tiongkok yang bahkan lebih gelap mungkin hadir sebentar lagi. 

Tiongkok mungkin memasuki resesi demografik berpuluh-puluh tahun lamanya, yang menyebabkan penghancuran sumber daya Tiongkok yang paling berharga yakni Rakyat Tiongkok.

Efek dunia-nyata dari melenyapkan secara kasar setengah dari dua generasi muda rakyat Tiongkok adalah populasi yang menua dan sekarat hari ini. 

Faktanya, populasi Tiongkok yang menua lebih cepat daripada negara lain di dunia. 

Berbeda dengan pesaingnya di Asia — Jepang, Korea Selatan, dan Taiwan — populasi Tiongkok akan menua sebelum Tiongkok tumbuh menjadi kaya.


Ini jelas bukan pertama kalinya  Komunis Tiongkok berkompromi dengan masa depan Tiongkok. 

Masing-masing dan setiap program rekayasa sosial yang besar dilakukan oleh Komunis Tiongkok— dari Komune Rakyat tahun 1950-an, hingga Revolusi Kebudayaan tahun 1960-an, hingga penumpasan  yang menyertai Pembantaian Tiananmen, hingga penganiayaan yang keji saat ini terhadap penganut agama — telah mengembalikan ekonomi dan kemajuan sosial Tiongkok yang sebenarnya.

Mengapa ada orang yang akrab dengan sejarah kebrutalan  Komunis Tiongkok tidak menganggap kebijakan satu-anak sebagai suatu kebrutalan?

Steven W. Mosher adalah presiden dari Population Research Institute dan penulis “Bully of Asia: Why China’s Dream Is the New Threat to World Order.”

FOTO : Hasil sensus terbaru Tiongkok menunjukkan populasi yang menua dan proporsi bayi baru lahir yang menurun. (Getty Images)